Fungsi utama Examkey adalah agar CBT tidak bisa diakses tanpa menggunakan aplikasi khusus seperti exam browser. Untuk menonaktifkan examkey, kosongkan atau isi dengan 0.
Semisal kita setting examkey nya menjadi 123456 dan url cbt kita adalah http://cbt.my.id/ maka agar aplikasi bisa di akses, di exam browser url yg kita setting adalah http://cbt.my.id/?examkey=123456
Adapun apabila di buka menggunakan browser biasa semisal chrome dengan mengunjungi http://cbt.my.id/ saja, maka aplikasi CBT tidak bisa terbuka.
Oleh karena itu examkey ini harus DIRAHASIAKAN, dan Settingan Exambrowser juga harus dirahasiakan. Karena apabila diketahui, maka cbt tetap bisa dibuka sekalipun menggunakan browser biasa.
Bagaimana Sebaiknya digunakan ?
Silakan setting exambrowser PC / Android agar mengarah ke URL dan Key yang kita set. Lalu APK Android / Exambrowser yang sudah kita setting ini yg dibagikan kepada siswa.
Jadi ketika ulangan semester maka examkey ini diaktifkan, sehingga siswa hanya bisa membuka cbt hanya menggunakan aplikasi yg kita tentukan.
Namun untuk yg latihan biasa sehari – hari, examkey ini bisa dimatikan. Sehingga siswa bisa membuka cbt menggunakan browser apapun / bebas.
Key Bocor ?
Silakan mengganti examkey, jadi examkey yg bocor tidak bisa dipake lagi.
Leave a Reply